Resep Cara Membuat Cireng Bumbu rujak

http://masakanlezats.blogspot.com/2016/04/resep-cara-membuat-cireng-bumbu-rujak.html
Resep Cara Membuat Cireng Bumbu rujak Special
Cireng Tau yang lebih di kenal dengan  aci digoreng adalah camilan enak khas Bandung yang terkenal sebagai jajanan kuliner yang banyak dicari dengan bermacam bentuk dan isi dalam varian aneka rasanya. Penyajian cireng dengan bumbu rujak atau disebut saja rujak cireng adalah salah satu yang paling menarik untuk dicoba. Membuat makanan ini cukup mudah karena bahan-bahannya tersedia di sekitar kita. Buat Anda yang hobi membuat cemilan tak ada salahnya sesekali mencoba resep rujak cireng yang lezat. Nah, jika selama ini Anda belum tau bagaimana cara membuat rujak cireng, berikut ini resep bagaimana cara membuat rujak cireng 

Bahan-bahan Membuat Cireng :
  • tepung tapioca 150 gr,
  • tepung terigu 200 gram,
  • bawang putih dihaluskan sebanyak ½ sdt,
  • daun bawang segar diiris tipis,
  • daun seledri yang diiris tipis,
  • air panas,
  • garam secukupnya,
  • merica bubuk,
  • kaldu ayam,
  • ebi.
Kuah  Bumbu Rujak Cireng:
  • gula merah ,
  • air asam jawa 1 sdm,
  • garam secukupnya,
  • kacang tanah digoreng.
  • cabe rawit merah
  • air matang hangat.
Cara membuat rujak cireng :
  1. Campurkan semua bahan cireng ke dalam baskom, lalu aduk hingga rata. Selanjutnya masukkan air sedikit demi sedikit. Buat adonan hingga rata dan menjadi adonan yang kalis.
  2. Setelah menjadi adonan kalis, bentuk-bentuk menjadi bulat dan sedikit dipipihkan.
  3. Goreng bulatan pipih ini hingga matang merata. Jangan gunakan api yang terlalu besar. Api sedang akan membuat masaknya merata.
  4. Membuat Kuah Bumbu Rujak, Masukkan semua bahan ke dalam cobek lalu ulek hingga halus.
  5. setelah halus masukkan air hangat ke dalam bumbu tersebut dan campur hingga rata.
  6. Cireng Bumbu Rujakpun Siap Di Sajikan..



Itulah Resep Cara Membuat Cireng Bumbu rujak yang enak, lezat, dan menggugah selera. Nah jika anda tertarik dan suka maka silahkan anda untuk mencoba membuatnya dirumah bersama keluarga maupun teman dekat anda. Selamat menguji coba semoga berhasil
Back To Top