Resep Cara Membuat Nasi Kuning Komplit praktis - Seperti yang kita ketahui bahwa, nasi kuning
ini sering kali nongol disaat sedang mengadakan perayaan hari-hari
khusus/special.
Seperti halnya selamatan dan lain sebagainya. Selain
itu, makanan ini juga sangat pas disantap saat pagi hari. Karena jujur
saja, kami juga sering kali menyantapnya saat pagi hari bersama
keluarga. Nah, Apakah anda pernah mengolah atau membuat nasi kuning ini
dengan jari anda sendiri?
Resep Nasi Kuning Praktis Komplit
Itulah Resep Cara Membuat Nasi Kuning praktis yang enak, lezat, dan menggugah selera. Nah jika anda tertarik dan suka maka silahkan anda untuk mencoba membuatnya dirumah bersama keluarga maupun teman dekat anda. Selamat menguji coba semoga berhasil
Resep Nasi Kuning Praktis Komplit
Bahan-bahan Yang Diperlukan
- 750 gram beras (bersihkan dan tiriskan)
- 900 ml santan dari kelapa
- 100 gr kunyit (diparut)
- 100 ml air kunyit (diperas)
- 7 lembar daun jeruk purut (daun tulangnya dibuang)
- 6 lembar daun pandan
- 4 batang serai (dimemarkan)
- ½ Sdm garam
- ¼ Sdt kunyit bubuk
Bahan Tambahan atau Pelengkap
- 2-3 buah timu (diiris)
- 3 butir telur dadar
- Kentang perkedel
- Tempe kering
- Acar
- Daun selada
- Kerupuk
- Bawang goreng secukupnya
Cara Pembuatannya
- Ambillah air dan rendamlah beras, air kunyit serta kunyit bubuk selama + 30 menit dan tiriskan
- Kukuslah beras selama 15-20 menit
- Setelah itu, rebuslah daun pandan, serai, daun jeruk, santan dan berilah sedikit garam. Aduklah perlaha-lahan hingga mendidih.
- Masukkan beras yang tadi sudah dikukus ke dalam rebusan santan dan bahan lainnya
- Lakukan pengukusan lagi selama + 30 menit hingga matang dan harum
- Angkat dan sajikan dengan pelengkap
Itulah Resep Cara Membuat Nasi Kuning praktis yang enak, lezat, dan menggugah selera. Nah jika anda tertarik dan suka maka silahkan anda untuk mencoba membuatnya dirumah bersama keluarga maupun teman dekat anda. Selamat menguji coba semoga berhasil
Tag :
Aneka Resep Makanan