Resep Membuat Kerak Telor Sederhana - Sejarah Kerak Telor telah ada pada waktu zaman Belanda menjajah nusantara, saat Batavia atau Jakarta dipenuhi oleh pohon kelapa. Sekawanan Betawi Menteng iseng mencampurkan pada ketan, kelapa parut serta bumbu dapur yang lain. Iseng-iseng banyak tetangga suka makanan ini. mereka juga mulai coba peruntungan dengan berjualan hasil uji coba resep kerak telor yang unik ini.
Kerak Telor khas betawi tersebut di daerah Monas laris manis alias laku keras bahkan juga seakan menjadi ciri khas Betawi. Kerak telor pernah jadi makanan elit khas Betawi yang populer kelezatannya. Jakarta tempo dulu punya hasil kelapa yang melimpah, tak heran dijuluki sunda kelapa.
Meski kerak telor adalah jajanan khas Betawi, bukan berarti peminatnya hanya orang-orang asli Jakarta. Di sekitaran Pulau Jawa, hampir penduduknya menyukai kerak telor karena rasanya sangat khas dilidah, menjadi idam-idaman ketika timbul keinginan jajan.
Bahan Membuat Kerak Telor :
Bumbu yang dihaluskan :
Cara Membuat Kerak Telor :
Itulah Resep Cara Membuat Kerak Telor Sederhana yang enak, lezat, dan menggugah selera. Nah jika anda tertarik dan suka maka silahkan anda untuk mencoba membuatnya dirumah bersama keluarga maupun teman dekat anda. Selamat menguji coba semoga berhasil
Kerak Telor khas betawi tersebut di daerah Monas laris manis alias laku keras bahkan juga seakan menjadi ciri khas Betawi. Kerak telor pernah jadi makanan elit khas Betawi yang populer kelezatannya. Jakarta tempo dulu punya hasil kelapa yang melimpah, tak heran dijuluki sunda kelapa.
Meski kerak telor adalah jajanan khas Betawi, bukan berarti peminatnya hanya orang-orang asli Jakarta. Di sekitaran Pulau Jawa, hampir penduduknya menyukai kerak telor karena rasanya sangat khas dilidah, menjadi idam-idaman ketika timbul keinginan jajan.
Bahan Membuat Kerak Telor :
- 100 gram beras ketan putih
- 250 ml air
- 100 gram kelapa parut, sangrai untuk penabur
- 15 gram ebi udang, seduh, sangrai, dan haluskan
- 5 butir telur bebek
- 30 gram bawang merah, goreng kering
- 1 sendok makan minyak goreng untuk menumis bumbu halus
- Bawang merah goreng khusus untuk taburan
Bumbu yang dihaluskan :
- 4 buah cabai merah keriting
- 1/2 sdt merica butiran
- 3 cm kencur
- 1 cm jahe
Cara Membuat Kerak Telor :
- Rendam beras ketan putih di dalam air selama satu malam, tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
- Bubuhkan 1 1/2 sendok makan beras ketan putih pada wajan cekung yang sudah panas. Siram dengan 3 sendok makan air redaman beras, biarkan hingga agak kering.
- Pada satu tempat, kocok 1 butir telur bebek, 1/2 sendok teh bumbu halus yang sudah ditumis, 1/2 sendok teh ebi, 1/2 sendok makan bawang merah goreng, 1/8 sendok teh gula pasir, dan 1/8 sendok teh garam bubuk.
- Siram campuran tersebut ke atas ketan pada wajan, aduk sambil ratakan dan atur ketebalannya dengan mengira-ngira. Tutup wajan hingga matang. Balik wajan cekung di atas bara api, biarkan sampai benar-benar matang.
- Terakhir, taburi kelapa sangrai dan bawang goreng sebelum disajikan.
Itulah Resep Cara Membuat Kerak Telor Sederhana yang enak, lezat, dan menggugah selera. Nah jika anda tertarik dan suka maka silahkan anda untuk mencoba membuatnya dirumah bersama keluarga maupun teman dekat anda. Selamat menguji coba semoga berhasil