Ceker Atau Kaki ayam merupakan bagian dari ayam yang enak untuk dikonsumsiWalau tak sedikit yang menganggap remeh. Tapi dengan Cara memasak ceker ayam tulang lunak, yaitu dg menggunakan presto yang bertujuan untuk
mengolahnya supaya tulangnya menjadi lunak, sehingga memudahkan kita menyantapnya dan Ceker ayampun bisa menjadi makanan yg special, enak dan gurih untuk di nikmati. Variasi bumbu kecap dipilih karena Rasa Manis dari dari kecap yang akan menambah kelezatan cita rasanya dan kecap merupakan paduan
bumbu yang sederhana.
Berikut Resep Ceker Ayam Tulang Lunak Manis Gurih..
Bahan dan bumbu ceker kecap yang dipersiapkan :
- Ceker ayam - 1/2 kg
- Bawang bombay - 1 buah, iris halus
- Bawang merah - 4 siung, iris halus
- Bawang putih - 3 siung, iris halus
- Lada - seujung sendok teh
- Kecap manis - 3 sachet ukuran kecil
- Gula putih - 1 sendok teh
- Garam - secukupnya
- Penyedap rasa ayam - 1 bungkus
- Minyak goreng - secukupnya untuk menggoreng
- Mentega - 2 sendok teh untuk menumis
- Ceker ayam dibersihkan, goreng dalam minyak panas sampai kering. Masak dengan presto dan tambahkan air 1 liter, berapa lamanya kira-kira 45 menit agar ceker cukup lunak.
- Bumbu yang diiris halus ditumis ke dalam wajan yg sudah diolesi dengan mentega, setelah bumbu wangi baru tuang air sedikit (250 ml) dan masukkan ceker ayam. Aduk rata kemudian tambahkan royco, garam dan gula putih, tambahkan lagi air (250 ml ) agar bumbu meresap.
- Terakhir masukkan kecap manis lalu tutup wajan supaya ceker dan bumbu tercampur rata dan meresap sempurna. Setelah mendidih dan matang serta kuah tinggal sedikit lalu angkat dan siap dihidangkan.
Itulah Resep Ceker Ayam Tulang Lunak yang enak, lezat, dan menggugah selera. Nah jika anda tertarik dan suka maka silahkan anda untuk mencoba membuatnya dirumah bersama keluarga maupun teman dekat anda. Selamat menguji coba semoga berhasil